Thursday, September 3, 2009

Agar blog diterima account Google Adsense

Artikel ini merupakan catatan pengalaman saya sendiri ketika mendaftar Google Adsense. Tidak cukup sekali saya mendaftar karena pendaftaran yang pertama ditolak. Jawaban mbah Google waktu itu via email, katanya “Blog anda menggunakan foreign language (bahasa Indonesia), maaf saja pendaftaran anda di tolak!!! Jangan sedih, jangan kecewa dan jangan putus asa, anda masih boleh mendaftar lagi kok…” hehehe,.. ini pakai bahasa saya tp intinya agar diterima menjadi publisher Google Adsense blog tidak boleh menggunakan bahasa Indonesia.

Kapan ya Google Adsense menerima blog berbahasa Indonesia…?

Setelah menerima kekecewaan, saya tidak menyerah begitu saja. Saya belajar lagi mencari info dengan blogwalking bagaimana caranya agar diterima google adsense. Eee, akhirnya dapat juga ilmunya dari blognya CosaAranda.com (Blognya Cosa sudah saya coba buka tapi yang terbuka blognya Cosa yang lama…?).

Caranya yaitu dengan membuat "Dummy Blog" (blog sementara).

Berikut adalah langkah-langkah dari Cosaaranda yang masih saya simpan copynya.

“….Berikut ini adalah langkah2 sederhana untuk membuat dummy blog (blog sementara) yg bisa diajukan untuk keperluan mendaftarkan diri ke Google AdSense. Berdasarkan pengalaman, 95% dari teman2 yg menggunakan cara ini berhasil diterima dengan selamat sebagai publisher AdSense.

Diasumsikan Anda sudah terbiasa dng platform blog Blogger / Blogspot karena saya tidak menjelaskan secara detil langkah demi langkah yg harus Anda lakukan.

1. Buatlah blog baru di Blogger / Blogspot.

2. Berikan judul dan nama subdomain yg menarik (kalau bisa berbahasa Inggris dan saling berhubungan ya).

3. Pilih satu dari banyak template yg ditawarkan. Tapi ingat, jangan gunakan pilihan default.

4. Setelah blog selesai dibuat, masuk ke halaman modifikasi template dan hapus widget About yg ada.

5. Sekarang waktunya mengisikan beberapa content. Masuklah ke situs2 yg menyediakan artikel2 gratisan, seperti EzineArticle atau ArticleCity.

6. Manfaatkan fasilitas pencarian untuk menemukan setidaknya 10 artikel yg berhubungan dengan judul dan nama subdomain blog yg telah dibuat. Copy-paste artikel2 tersebut masing2 ke dalam entri blog sehingga nantinya blog Anda akan terisi setidaknya 10 artikel.

7. Blog dummy sekarang telah siap untuk didaftarkan ke Google AdSense.

Pihak Google akan memberikan jawaban atas aplikasi pendaftaran dalam jangka waktu paling cepat 2×24 jam. Sembari menunggu, Anda bisa terus menambahkan artikel ke dalam blog dummy tersebut (langkah 5 dan 6).

Pada intinya, blog dummy yg dipersiapkan untuk keperluan pendaftaran sebagai publisher Google AdSense harus lah berkesan profesional, up-to-date, dan tidak asal2an dibuat….”


Begitulah ilmu yang saya dapat dari mas Cosa (mohon maaf ada beberapa kalimat yang saya potong dan saya tambahkan).

Sebenarnya masih ada cara-cara lain dari para “blogger master” tapi menurut saya ini yang paling praktis dan sudah saya buktikan sendiri.

Selanjutnya untuk meningkatkan posisi blog di Seacrh Engine dan meningkatkan trafik, silahkan klik artikel berikut:
1. Mengenalkan blog pada search engine-1
2. Mengenalkan blog pada search engine-2
3. Teknik seo untuk meningkatkan trafik

Semoga bermanfaat… and cari dollar yang banyak ya...

Bila artikel ini bermanfaat untuk anda, silahkan Klik Disini untuk berlangganan artikel terbaru Izmild Blog GRATIS melalui email.

No comments:

Mengembalikan jati diri bangsa

"Kini saatnya kita mengembalikan jati diri bangsa demi mewujudkan cita-cita luhur membangun negeri yang makmur dan sentosa. Ayo blogger Indonesia kita sukseskan kontes SEO mengembalikan jati diri bangsa!"