Tepat jam 10 pagi, 1 Januari 2009, saya membuka lagi blog favorit uniquetvcomm setelah membaca artikelnya Yaro Starak dari entrepeneurs-journey yang begitu menggugah dan memberi semangat sekaligus membuka wacana kita bagaimana menghadapi dunia blogging dan bisnis online di tahun 2009, Silahkan klik link ini bila anda tertarik membacanya
” Revisiting The 80/20 Rule and Why It Is Even More Critical To Your Business In 2009 “ saya agak sedikit kaget tiba-tiba ga ada hujan ga ada angin (memang pagi ini cuaca lagi cerah banget) blog saya uniquetvcomm naik ranking dari pagerank 1 menjadi pagerank 2.
Saya tidak tahu apa yang menjadi dasar penilaian Google untuk menaikkan ranking sebuah blog. Tapi yang jelas saya cukup terkejut sekaligus gembira tapi juga bertanya dalam hati “Pengaruhya apa terhadap blog?”. Kalau pengaruhnya dapat meningkatkan traffik hingga 200% dan meningkatkan earning adsense ga usah jauh-jauh cukup $100 saja wah… ini menjadi Rezeki tak terduga di awal tahun 2009. Tapi, rezeki di tangan ALLAH SWT, tugas kita yang penting berusaha dan berdoa, ya kan?
Semoga harapan tersebut menjadi kenyataan, dan kenaikan pagerank ini menjadi awal untuk melangkah lebih baik di tahun 2009. Juga untuk anda para blogger Indonesia semoga lebih sukses. Amin…
O ya, bila diantara anda ada yang ingin memberi sedikit wawasan kepada saya tentang “pengaruh pagerank terhadap blog” silahkan saya tunggu komentarnya. Salam…
No comments:
Post a Comment